Kol. Ari Prasetya Pimpin Sertijab Dandim 0721/Blora, Letkol Agung Cahyono Gantikan Letkol Yuli Hartanto

RADARBLORA.COM,– Komandan Korem (Danrem) 073/Makutarama, Kolonel Inf. Ari Prasetya, S.E., M.Han., memimpin langsung upacara serah terima jabatan (Sertijab) Komandan Kodim (Dandim) 0721/Blora di Aula Makoyonif 410/Alugoro.

Bacaan Lainnya

Kemudian acara tersebut berlangsung khidmat, dengan dihadiri sejumlah pejabat militer dan unsur Forkopimda Blora, Rabu (9/4/2025).

Dalam prosesi tersebut, Letkol Czi. Yuli Hartanto, S.E., secara resmi menyerahkan tongkat komando kepada Letkol Inf. Agung Cahyono, yang sebelumnya menjabat sebagai Komandan Batalyon Infanteri (Danyonif) 410/Alugoro.

Prosesi diawali dengan penyerahan tongkat komando, pergantian tanda jabatan, penandatanganan berita acara, hingga pengambilan sumpah jabatan.

Penghargaan untuk Dandim Lama, Arahan untuk Dandim Baru
Dalam sambutannya, Danrem mengapresiasi kinerja Letkol Yuli Hartanto selama memimpin Kodim 0721/Blora.

“Terima kasih atas dedikasi dan loyalitas yang diberikan. Semoga pengalaman di Korem 073/Makutarama menjadi bekal berharga di tugas baru,” ujar Kol. Ari Prasetya.

Letkol Yuli Hartanto akan melanjutkan pengabdian sebagai Pabandya-1/Tanah Spaban III/Faskon Slogad.

Sementara itu, Danrem berpesan kepada Letkol Agung Cahyono agar segera beradaptasi dengan wilayah Blora

“Bangun sinergi dengan Pemda dan elemen masyarakat. Kehadiran Dandim baru harus memperkuat kolaborasi TNI dengan rakyat,” tegasnya.

Sertijab Danyonif 410/Alugoro dan Ramah Tamah
Usai acara utama, dilanjutkan dengan serah terima jabatan Danyonif 410/Alugoro dan ramah tamah.

Turut hadir dalam acara ini unsur Forkopimda Blora, pejabat Korem 073/Makutarama, serta perwakilan Persit KCK Koorcab Rem 073.

Dengan pergantian kepemimpinan ini, Kodim 0721/Blora siap menghadapi tantangan baru di bawah komando Letkol Agung Cahyono, sementara Letkol Yuli Hartanto melanjutkan pengabdian di posisi strategis berikutnya. (YS)

Pos terkait

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *