Melepas 123 Atlet untuk POPDA Jateng 2024, Ini Pesan Bupati Blora.

Bupati Blora, H. Arief Rohman, S.IP., M.Si. melepas para Atlet yang akan bertanding pada gelaran Pekan Olahraga Pelajar Daerah (POPDA) Jateng 2024 (foto dok: Y Sunaryo/RADAR BLORA)

RADAR BLORA.COM,-Bupati Blora, H. Arief Rohman, S.IP., M.Si. melepas para Atlet yang akan bertanding pada gelaran Pekan Olahraga Pelajar Daerah (POPDA) Jateng 2024 pada 20 Juni hingga 27 Juni 2024 nanti di Semarang.

Bacaan Lainnya

Para atlet tersebut siap untuk berlaga Pada gelaran yang akan dibagi dua tahap yaitu tahap pertama, 20 – 23 Juni 2024 dan tahap kedua 24 – 27 Juni 2024 di Semarang.

Pada pelepasan kali ini ditandai secara simbolis penyerahan jaket dan id card kepada sejumlah atlet serta pelatih sebanyak 123 Atlet dan 43 official yang akan berlaga untuk kontingen Blora.

“POPDA ini merupakan ajang kompetisi yang diadakan setahun sekali. Bukan hanya tentang kompetisi, POPDA ini juga mempunyai tujuan untuk menjaga kekompakan dalam kelompok. Jadi saya minta kepada adik-adik semua untuk saling support antar semua cabor, saling memperkuat dengan memberikan motivasi dan dukungan, karena kekompakan merupakan fondasi untuk meraih prestasi,” ucap Arief dalam sambutannya, Senin (17/06/2024)

Tak hanya itu, Mas Arief, sapaan akrabnya, juga minta kepada seluruh atlet untuk tetap semangat, fokus, perkuat mental dalam bertanding, maksimalkan potensi yang ada, jangan minder melihat kemampuan orang lain.

“Buktikan bahwa atlet Blora bisa lebih unggul..!! Saya sangat yakin dan percaya bahwa atlet-atlet dari Blora merupakan putera-puteri terbaik yang telah siap berkompetisi, jadi saya harap POPDA kali ini bisa membawa prestasi yang lebih membanggakan lagi,” ucapnya.

Ia berharap pada gelaran POPDA ini bisa berprestasi seperti tahun lalu di mana Kontingen Blora masuk 5 besar saya minta tahun ini minimal bisa mempertahankan.

“Semoga tahun ini bisa masuk 3 besar. Saya berharap kepada seluruh cabor agar tidak berfokus pada ranking saja, namun bisa lebih fokus kepada capaian prestasi, sehingga dengan prestasi tersebut dapat memberikan kontribusi dan membawa harum nama Kabupaten Blora di tingkat provinsi maupun nasional,” terangnya.

Ia juga berpesan kepada para atlet agar Kontingen Kabupaten Blora bisa menjaga nama baik Kabupaten Blora, tidak hanya di arena pertandingan, tetapi juga dalam pergaulan dengan saudara-saudara kita se-Jawa Tengah.

“Saya sampaikan, bertandinglah dengan penuh semangat, tetaplah rendah hati dalam kemenangan, dan lapang dada dalam kekalahan. Selalu panjatkan do’a kepada Allah SWT. Saling mendukung dan memperkuat satu sama lain, karena yang terpenting dalam olahraga tidak hanya urusan keahlian, stamina, kecepatan dan kekuatan, tetapi juga spirit yang menjadi obor semangat kebersamaan,” pungkasnya.

Sementara itu Kepala Dinas Pemuda Olahraga Kebudayaan dan Pariwisata (Dinporabudpar) Blora, Iwan Setiyarso mengatakan Pekan Olahraga Pelajar Daerah (POPDA) Tingkat Provinsi Jawa Tengah akan dilaksanakan Pada dua tahap. Pada Tahap Pertama tanggal 20 s/d 23 Juni 2024 dipertandingkan 10 Cabang Olahraga antara lain Bulu Tangkis, Menembak, Panahan, Panjat Tebing, Pencak Silat, Senam, Taekwondo, Tenis meja, Tinju dan Sepak Takraw.

“Sedangkan Tahap Kedua dilaksanakan pada tanggal 24 s/d 27 Juni 2024 yang dipertandingkan 9 Cabang Olahraga yaitu Angkat Besi, Atletik, Bola Voli Pasir, Dayung, Gulat, Judo, Renang, Tenis Lapangan dan Wushu,” tuturnya.

Iwan menjelaskan dari 26 cabang olahraga yang dipertandingkan, Kabupaten Blora mengikuti sertakan 19 cabang olahraga hal ini karena ada beberapa cabor yang belum punya induk organisasi dan atlet.

“Jadi ada beberapa cabor yang sudah ada induk organisasi tapi tak punya atlet dan belum ada induk organisasi tapi punya atlet. Jadi cabor yang tak diikuti diantara balap sepeda, kempo dan anggar, Sedangkan sejumlah permainan yang dikualifikasi Karesidenan tidak lolos antaranya sepak bola, bola volly indoor, bola basket dan karate,” ucapnya. (YS)

Pos terkait

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *