Suhenik Menang Mutlak di Pemilihan PAW Kepala Desa Keser,Kec.Tunjungan,Kab.Blora

Bacaan Lainnya

Suhenik Kades PAW Terpilih Desa Keser

Radar Blora.com,Blora-Pemilihan Kepala Desa (Kades) Pergantian Antar Waktu (PAW) Desa Keser, Kecamatan Tunjungan, digelar di pendopo kantor desa setempat, setelah melakukan tahapan-tahapan yang dilaksanakan sesuai regulasi dan mekanisme,Pada Hari Selasa (18/7/2023).

Ketua panitia PAW Desa Keser, Gagat Septian Thiastoro, menyampaikan, apa yang sudah dilakukan panitia sudah sesuai Perbup nomor 12 tahun 2018.

Selain itu, Sebelum mengumumkan nama-nama bakal calon pihak panitia selalu berkomunikasi, mohon petunjuk dan meminta arahan dari Dinas Pemberdayaan Masyarakat Desa (PMD) Kabupaten Blora.

Aula Pendopo Desa Keser
Sementara itu, Ketua BPD Desa Keser, Sunardi memaparkan, proses pelaksanaan dari hasil musyawarah pemilihan Kades antar waktu 2023 di Desa Keser, mulai dari awal sampai selesai berjalan lancar, kondusif dan aman.
“Kami sebagainya  mitra kerja BPD akan membantu segala sesuatunya demi kemajuan masyarakat dan Desa Keser,” ungkapnya.
Lanjutnya, bagi yang jadi diminta tidak sombong dan untuk yang tidak jadi tidak merasa kecil hati, sebab masih ada waktu Pilkades ke depan,”tutupnya.

Sementara itu pengamanan secara intensif dilakukan oleh anggota Polsek dan Koramil Tunjungan. Kapolsek Tunjungan AKP Nur Dwi Edi, SH,MH bersama Danramil Tunjungan Lettu Inf Sumarno memimpin langsung pengamanan baik sebelum hingga selesai Pemilihan Kepala Desa Antar Waktu (PAW) Desa Keser. (ys)
Baca Juga:  Memperingati 117 Tahun Perjuangan Mbah Samin Surosentiko

Pos terkait

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *