TURNAMEN FUTSAL KAPOLRES BLORA CUP 2018 BERJALAN SERU

HALOBLORA.COM –  Polres Blora menggelar turnamen Futsal Kapolres Blora Cup dalam rangka HUT Bhayangkara ke-72. Adapun peserta yang mengikuti turnamen sebanyak 21 tim dari berbagai instansi se-Kabupatan Blora. Turnamen yang dilaksanakan di Gor Mustika Blora ini berlangsung ramai dan meriah.

Bacaan Lainnya

“Selain sebagai sarana untuk olahraga bersama, turnamen futsal ini sekaligus sebagai sarana jalin silaturahmi dan kebersamaan Polres Blora dengan TNI maupun instansi yang ada di Blora.” Ujar Kapolres Blora AKBP Saptono,S.I.K.,M.H dalam sambutannya.

Suasana begitu meriah dengan kehadiran supporter yang mendukung tim nya masing-masing. Bahkan Kapolres Blora pun ikut turun langsung menjadi pemain. Begitu antusias, para supporter memberikan semangat pada timnya, dengan meneriakan yel-yel penambah semangat para pemain.

AKBP Saptono kembali mengatakan, pihaknya memilih olah raga futsal sebagai ajang yang dipertandingkan, dikarenakan permainan futsal merupakan olah raga yang dapat merangkul semua komponen, sekaligus memeriahkan HUT Bhayangkara ke-72 tahun serta mendukung Asian Games yang akan digelar pada tanggal 18 Agustus mendatang.

“Permainan futsal ini salah satu kegiatan yang bisa merangkul semua komponen instansi dan masyarakat. Selain itu, animo terhadap olah raga futsal juga terbilang sangat tinggi. Disamping itu dengan adanya acara ini juga diharapkan dapat menghindari kegiatan yang sifatnya negatif,“ ungkap Kapolres.

Kapolres juga menegaskan, dengan tema, ‘Bekerja dan Berolahraga Saatnya Gaya Hidup Sehat dan Aktif ’, karena salah satu tujuan pembangunan nasional adalah peningkatan kualitas sumber daya manusia, yang meliputi kualitas mental dan fisik dimana hal ini mampu terakomodir melalui olah raga.

Baca Juga:  JAUHI NARKOBA! TIM KKN UPGRIS Ajak Pemuda Desa Tegorejo Kendal Perangi Narkoba

“Tujuan turnamen ini, bukan semata menjadi juara, namun dalam turnamen ini intinya adalah untuk kebersamaan dan menjalin sinergitas antar instansi. Serta agar tubuh tetap sehat dan bugar.” pungkasnya.

Pertandingan berlangsung dengan sistem gugur dimana tim yang kalah langsung tersingkir. Setelah melalui pertandingan yang ulet akhirnya Final yang seru mempertemukan Tim Batalyon 410 Alugoro vs Tim Satpol PP Blora. Sedangkan perebutan juara ke 3 dan ke 4 mempertemukan Tim Staf Polres Blora Vs Tim Kejaksaan. Babak final berlangsung seru dan akhirnya keluarlah tim futsal dari Satpol PP sebagai juara 1 sedangkan juara 2 diraih Tim Batalyon 410 Alugoro.

Dalam perebutan juara ke 3 Polres Blora berhasil mengalahkan tim Kejaksaan. Untuk pemenang juara 1, 2, 3 dan 4 mendapatkan piala dan uang pembinaan.

Pos terkait

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *